Thursday, May 2, 2024
Uncategorized

Kios Sembako dan Rumah Warga di Jalan Kenanga Kebakaran

http://www.kiispadangsidimpuan.com

PADANGSIDIMPUAN |Satu kios sembako dengan satu rumah warga di Jalan Kenanga, Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan, Sumatera Utara terbakar, Selasa (27/2/2024) malam.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 20.00 WIB, api dengan cepat membesar dan membakar bangunan tersebut. Kebakaran ini terjadi setelah pemilik kios atas nama Saliatun Siregar (76) mendadak meminta pertolongan warga.

Warga setempat mengetahui kejadian itu langsung menghubungi petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Padangsidimpuan.

Tidak itu saja, insiden kebakaran itu juga menghanguskan rumah milik Lolot Siregar (75).

Banyaknya material yang mudah terbakar membuat api dengan cepat membesar. Kendati demikian, warga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Kepada wartawan, salah seorang warga, Andi mengatakan, kebakaran ini diduga akibat korsleting listrik. Dirinya mengetahui hal tersebut setelah mendengar teriakan pemilik kios.

“Kios sembako ini bang. Dugaannya korsleting listrik,” ucapnya.

Sementara itu, personel Polres Padangsidimpuan, Kodim 0212/TS dan tim pemadam kebakaran yang mendapatkan laporan langsung turun bekerja sama untuk memadamkan api.

Bahkan, guna memadamkan api, 2 unit mobil pemadam kebakaran milik pemko padangsidimpuan diterjunkan ke lokasi.

Hasilnya, sekira pukul 21.10 WIB, api pun dapat dijinakkan. Meski kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah, namun peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Usai kebakaran, tim Inafis Satreskrim Polres Padangsidimpuan yang dipimpin Kasat Reskrim AKP Maria Marpaung didampingi Kapolsek Batuanadua AKP Andi Gustawi terlihat masih melakukan olah TKP untuk memastikan pemicu kebakaran tersebut.(LL)