Uncategorized

Akses terputus, Akibat Longsor Menimpa Badan Jalan Desa Natambang Roncitan

http://www.kiispadangsidimpuan.com
 
TAPSEL – Akibat longsor yang menimpa badan Jalan di Desa Natambang Roncitan, Kecamatan Arse, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), pada Sabtu (10/12/2022) malam, akses warga setempat menuju desa tetangga menjadi sempat terputus.
 
“Desa tetangga itu, adalah Desa Nanggar Jati, Kecamatan Arse,” ungkap Kapolres Tapsel, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH, melalui Kapolsek Sipirok, AKP Ismaya, pada Minggu (11/12/2022) pagi.
 
Kapolsek menceritakan, hujan deras yang mengguyur kawasan tersebut beberapa hari belakangan, menyebabkan satu Rimbunan Batang Pohon Bambu mendadak tumpang.
 
Akses Terputus : Suasana akses jalan antar desa yang terputus akibat longsoran Batang Pohon Bambu
 
Rimbunan Batang Pohon Bambu tersebut, menimpa badan Jalan. Sehingga, akses warga yang hendak melintas dari Desa Natambang Roncitan menuju Nanggar Jati atau sebaliknya, terputus total.
 
Kata Kapolsek, pihak pemerintah Kecamatah Arse maupun pemerintah Desa Natambang Roncitan. Serta, Bhabinkamtibmas Polsek Sipirok dan warga lainnya, bergotong royong untuk membuka akses jalan kembali.
 
“Semuanya bersama-sama membersihkan material longsor. Pembersihan material longsor menggunakan satu mesin chainsaw dan alat seadanya,” imbuh Kapolsek.
 
Bersihkan Longsor : Pembersihan material longsor berupa Batang Pohon Bambu dengan menggunakan satu unit mesin chainsaw
 
Berkat kerja keras semua pihak di Desa Natambang Roncitan tersebut, sambung Kapolsek, warga kini berangsur sudah bisa melalui akses di lokasi.
 
Meski begitu, kata Kapolsek, pihaknya masih menerapkan sistem satu jalur. Sebab sebagian jalur lain tadinya masih dalam proses pembersihan material longsor.
 
“Dari hasil koordinasi pemerintah, pagi ini rencananya alat berat akan turun ke lokasi. Tujuannya, untuk membantu pembersihan material longsor,” pungkasnya. (LL)