Pilkada Tapanuli Selatan, Ajang Pertarungan Keponakan Bupati hingga Anak Mantan Wali Kota

Ketua KPU Tapanuli Selatan Panataran Simanjuntak memberikan keterangan terkait pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati. Panataran juga menerangkan ketidakhadiran satu bakal calon bupati yang disebabkan kondisi kesehatan terkait PKPU Nomor 10 Pasal 50A, yang sudah ada hasil swab tesnya, namun tidak bisa dipublikasikan, Minggu (6/9/2020) malam.(KOMPAS.COM/ORYZA PASARIBU)

Tapanuli Selatan. KOMPAS.com – Pilkada di Kabupaten Tapanuli Selatan akhirnya hanya diikuti dua pasang bakal calon. Dari dua pasangan tersebut, ada keluarga Bupati Tapanuli Selatan, Syahrul M Pasaribu dan putra mantan Wali Kota Medan, Rahudman Harahap. Kedua pasangan tersebut datang mendaftar ke Kantor KPU Tapanuli Selatan, di hari terakhir pendaftaran, Minggu (6/9/2020).

Rasyid Assaf Dongoran, bakal calon Wakil Bupati datang pertama kali mendaftar tanpa diikuti pasangannya, bakal calon Bupati Dolly Putra Parlindungan Pasaribu, Minggu (6/9/2020) sore. Alasannya, Dolly sedang dalam keadaan tidak sehat. Dolly diketahui merupakan kemenakan dari Bupati Petahana Tapanuli Selatan, Syahrul M Pasaribu.

“Iya Pak Dolly sedang dalam keadaan tidak sehat, dan sesuai peraturan tidak dibolehkan hadir,” kata Rasyid ketika dikonfirmasi langsung, Minggu (6/9/2020).

Ditanya, soal ketidakhadiran pasangannya apakah terkait Covid-19, Rasyid tidak mengungkapkannya.

“Surat dan keterangannya ada di KPU, jadi silahkan tanyakan langsung ke KPU,” ujar Rasyid.

Meski tidak ditemani pasangannya saat mendaftar, namun kehadiran Rasyid diantar sejumlah pengurus partai pengusung mereka. Seperti Partai Gerindra (8 kursi), Golkar (8 kursi), PAN (5 kursi), PPP (3 kursi), PKB (1 kursi), PDI-P (1 kursi) dan Demokrat (1 kursi), dengan jumlah 27 kursi dari 35 kursi yang ada di DPRD Kabupaten Tapanuli Selatan.

Hingga pukul 20.45 WIB, Rasyid yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara ini keluar dari Kantor KPU dan menjelaskan, pendaftaran mereka dinyatakan telah memenuhi syarat dan diterima. “Alhamdulillah, semua berkas pendaftaran lengkap dan memenuhi syarat,” ucap Rasyid.

Ditinggal mundur Paman Bobby, gandeng putra mantan Wali Kota Medan Di hari yang sama, sekitar satu jam sebelum waktu pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati ditutup, M Yusuf Siregar, datang bersama Roby Agusman Harahap.

Roby yang merupakan putra mantan Wali Kota Medan, Rahudman Harahap ini, bakal menjadi calon Wakil Bupati mendampingi Yusuf Siregar, yang ditinggal mundur Paman Bobby Nasution, Doli Sinomba Siregar. Sebelum memasuki ruangan KPU Tapanuli Selatan, Desa Situmba, Sipirok, keduanya sempat menunjukan hasil RT PCR masing-masing dengan hasil negatif.

Dan, Senin (7/9/2020) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB, keduanya selesai melakukan pendaftaran.   “Kami sangat terharu, karena hanya dua hari kami menyusun semua ini. Dan kami tadi sudah berdebar-debar, karena SPT saya baru keluar malam ini.

Dan alhamdulillah, akhirnya kami diizinkan untuk bertarung pada Pilkada ini,” kata Yusuf Siregar. Pasangan M Yusuf Siregar-Roby Agusman Harahap mendapat dukungan dari Partai Nasdem (4 kursi) dan Hanura (4 kursi).

sumber : https://regional.kompas.com/read/2020/09/09/07512281/pilkada-tapanuli-selatan-ajang-pertarungan-keponakan-bupati-hingga-anak?page=all

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *