Kajari Padangsidimpuan Hadiri Rapat Paripurna DPRD Mengikuti Pidato Presiden

Padangsidimpuan (Pewarta.co) – Kajari Padangsidimpuan Hendry Silitonga,SH.MH mengikuti Rapat Paripurna DPRD Padangsidimpuan guna mengikuti dan mendengar pidato Presiden dalam rangka HUT RI ke – 75 tahun 2020 di Gedung DPRD Padangsidimpuan, Jumat (14/8) dimulai pukul 10.00 wib
Rapat Paripurna selain dihadiri Ketua,anggota DPRD juga hadir
Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution,Wakil Walikota Arwin Siregar,Kapolres AKBP Juliani Prihartini,SIK.MH,mewakili Kodim 0212/TS, sekda Letnan Dalimunthe,para pejabat di Pemko Padangsidimpuan dan undangan lainnya.SIK.
Dalam Pidato Kenegaran Presiden RI IR. H. Joko Widodo,menekankan
10 Point percepatan perbaikan bidang ekonomi diantaranya
✓ Krisis Perekonomian
✓ Ekonomi di Dunia sedang Hang
✓ Momentum Krisis jadi Peluang Lompatan Besar
✓ Gerak cepat Penanganan Ekonomi Imbas Covid 19
✓ Menerbitkan Perpu
✓ Krisis ubah Cara Kerja
✓ Antisipasi Krisis Ringan
✓ Kemandirian Energi
✓ Pembangunan Kawasan Industri
✓ Penciptaan Lapangan Kerja.
Rapat Paripurna DPRD Padangsidimpuan tertib yang tetap memperhatikan Protokol Kesehatan pemerintah dalam mengantisipasi penyebaran Covid – 19. (Rts/red)