FPK dan RRI Medan Jalin Kerjasama Untuk Lestarikan Etnis Budaya di Sumatera Utara

KBRN – Medan. Kepala LPP RRI Medan Drs. Aep Karman Djajasasmita, MM diruang kerjanya hari ini (29 Juli 2020) menerima kunjungan Pengurus Forum Pembauran Kebangsaan FPK Kota Medan Kunjungan Pengurus FPK Medan itu terdiri dari Ketua Prof. Wan Syaifuddin, MA.Ph.D, Sekretaris Arwin Harahap M.Si, dan beberapa anggota yakni Dato Adil Freddy Haberham,SE, Haji Benny Soebarjo, SH, Adri Alfian Rolos, Dr. Irwansyah,MA, Matha Riswan, S.Pd.H, Ardjan leo dan Lister Berutu, MA. Sementara Kepala LPP RRI Medan Aep Karman Djajasasmita didampingi Kepala Bidang LPU Erlindawati, Kepala Bidang Programa Siaran diwakili Armansyah Putra, Kepala Bidang Pemberitaan diwakili Hartati Rangkuti, Kabid Teknik diwakili Bornok Sinaga dan Kabag Tata Usaha diwakili Erlina Rambe.
Ketua Forum Pembauran Kebangsaan Kota Medan Wan Syaifuddin dalam pertemuan itu menyampaikan maksud dan tujuan kunjungannya selain mempererat silaturahmi sekaligus berkeinginan untuk menjalin kerjasama dalam mengisi siaran RRI Medan melalui berbagai etnis budaya yang ada di Kota Medan khususnya dan Sumatera Utara umum yang wadahnya ada dalam Forum Pembauran Kebangsaan Kota Medan. ” Lebih dari 26 etnis budaya terdeteksi di Kota Medan yang bisa menjaga dan merajut kebersamaan dalam kebhinekaan sesuai dengan visi dan misi ” ujar Wan Syaifuddin.
Lebih lanjut ia menyebutkan, FPK ini dibentuk untuk memebrikan masukan kepada Pemerintah Kota Medan berkaitan dengan diteksi dini hal hal yang erat terhadap pembangunan kebangsaan seperti menyoroti tentang Pilkada, Pandemi Covid 19 dan Haluan Idieologi Pancasila. RRI sebagai salah satu media informasi akunya sangat tepat untuk menyampaikan hal tersebut kepada masyarakat, terkait dengan pembauran kebangsaan, mengingat hampir 70 persen wilayah pinggiran di Sumatera Utara dapat dijangkau oleh siaran RRI dalam menyampaikan informasi dimaksud.
Sementara itu Kepala LPP RRI Medan Drs. Aep Karman Djajasasmita, MM menyambut baik aspirasi Forum Pembauran Kebangsaan ini yang visi dan misi tidak jauh beda dengan Lembaga Penyiaran Publik RRI. ” Agar visi dan misi ini tepat sasaran diharapakn untuk menjalin kerjasama dalam bentuk MoU, karena RRI Medan juga memerlukan banyak narasumber yang bisa memberikan masukan dan informasi kepada masyarakat terkait etnis budaya sebagai perekat bangsa ” uajrnya.
Usai pertemuan Ketua Forum Pembauran Kebangsaan Kota Medan Wan Syaifuddin menyerahkan buku berjudul Medan Beranda Nusantara ” kepala Kepala LPP RRI Medan Drs. Aep Karman Djajasasmita, MM dan dilanjutkan foto bersama