Friday, February 14, 2025
Uncategorized

PLN UPT Padang Sidempuan Turut Berpartisipasi dalam Tanam Pohon Serentak Kementerian Kehutanan di Berastagi

http://www.kiispadangsidimpuan.com

Berastagi, 14 Januari 2025 – Menteri Kehutanan Republik Indonesia Raja Juli Antoni memimpin kegiatan penanaman pohon serentak yang dilaksanakan di 37 Provinsi di Indonesia yang dihadiri langsung di Kecamatan Alak Kota Kupang Nusa Tenggara Timur sebagai wujud komitmen pemerintah untuk meningkatkan kelestarian lingkungan dan mengurangi dampak perubahan iklim.

Kegiatan penanaman pohon serentak di seluruh Indonesia ini dilakukan untuk meningkatkan tutupan hutan dan mengurangi laju deforestasi, mengurangi emisi gas rumah kaca dan meningkatkan kualitas udara, menciptakan habitat bagi satwa liar dan mendukung keanekaragaman hayati, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian alam.

“Penanaman pohon ini merupakan langkah strategis untuk mencapai tujuan keberlanjutan dan mengembangkan ekowisata yang berkelanjutan,” ujar Menhut Raja Juli Antoni.

PLN UPT Padang Sidempuan turut berpartisipasi dalam penanaman pohon yang juga dilakukan di kawasan Lau Kawar, Berastagi Sumatera Utara.

Team Leader Lingkungan PLN UPT Padang Sidempuan, Dennys Sandi Sihite, yang hadir pada kegiatan penanaman pohon tersebut menyampaikan bahwa PLN sebagai pemegang IPPKH terbanyak dan lokasi Rehabilitasi DAS terbesar di Indonesia terus berkomitmen dalam melaksanakan kewajiban terkait IPPKH dan Rehabilitasi DAS.

General Manager PLN UIP3B Sumatera, Daniel EliaWardhana, mendukung partisipasi PLN UPT Padang Sidempuan dalam penanaman pohon yang digelar Kementerian Kehutanan ini. Adanya program pemerintah ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dan menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan lestari untuk generasi mendatang.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh elemen masyarakat semakin menyadari pentingnya menjaga lingkungan hidup sebagai warisan untuk generasi mendatang. Program ini menunjukkan bahwa keberlanjutan lingkungan bukan hanya tanggung jawab satu pihak, melainkan kewajiban bersama untuk menciptakan masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan.

 

Narahubung:

Andi Pratama

Manager Komunikasi dan TJSL PLN UIP3B Sumatera

Tlp. (0761) 6700011

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *